Cara Cepat Memanjangkan Rambut Secara Alami

Memiliki rambut  nan indah merupakan keharusan bagi setiap wanita, karena rambut merupakan mahkota bagi kaum hawa dan memiliki rambut yang panjang dan indah tentu akan menambah daya tarik dan kesan feminim bagi wanita.

Selain menambah daya tarik dan memberikan kesan feminim, memiliki rambut panjang juga akan mempermudah untuk mengganti model gaya rambut sesuai yang kita inginkan.


Namun bagi yang memiliki rambut pendek dan ingin segera memanjangkan rambutnya tentu merupakan hal yang tidak mudah, bagi anda yang menginginkan rambut panjang dalam jangka waktu yang singkat berikut kami kasih tips Cara Cepat Memanjangkan Rambut Secara Alami. di bawah ini:

1.Dengan Minyak Zaitun
Sejak jaman dahulu, minyak zaitun telah dipercaya sebagai bahan untuk merawat rambut. Dulu nenek moyang kita menggunakannya tidak hanya untuk menghaluskan rambut, namun juga dapat meningkatkan proses pertumbuhan dari rambut secara cepat. Cara menggunakan minyak zaitun, teteskan 4 hingga 5 tetes minyak zaitun setelah keramas, lalu pijatlah kulit kepala. Diamkan semalaman agar kandungan minyak zaitun terserap pada kulit kepala. Saat pagi hari, jangan lupa untuk mencuci rambut hingga bersih.

2.Dengan Putih telur
Salah satu cara terbaik untuk memanjangkan rambut dapat Anda coba sendiri di rumah. Sediakan tiga butir telur, ambil bagian putihnya, lalu kocok hingga rata. Oleskan ke seluruh rambut sambil dipijat, kemudian diamkan 5-10 menit. Nutrisi di dalam telur meresap ke dalam rambut, membuatnya lebih kuat dan sehat. Rambut sehat kaya vitamin merupakan trik paling ampuh untuk mempercepat tumbuhnya rambut.

3.Dengan Teh Hijau
Teh hijau adalah salah satu bahan alami untuk memanjangkan rambut. Memiliki kandungan antioksidan yang tinggi pada teh hijau dapatmembuat sirkulasi darah menuju rambut menjadi jauh lebih baik dari sebelumnya. Selain itu, teh hijau juga berfungsi untuk membuat pertumbuhan rambut lebih cepat dan sehat. Cara alami penggunaannya adalah dengan menyeduh teh hijau, lalu balurkan pada kulit kepala dan seluruh rambut. Kemundian bungkus rambut menggunakan handuk, lalu setelah 20 menit bilas hingga bersih.

4.Dengan Kulit Apel
Kulit apel memiliki beberapa vitamin dasar yang dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala. Ketika sirkulasi berjalan lancar, maka akan berpengaruh baik pada pertumbuhan untuk memanjangkan rambut. Buah yang kaya polifenol ini dapat memerangi masalah rambut rontok. Kulit apel dapat menjadikan rambut lebih sehat dan bernutrisi. Cara perawatannya, haluskan kulit apel, lalu oleskan pada rambut. Diamkan selama 15 hingga 20 menit, lalu bilas sampai bersih.

5.Dengan Santan Kelapa
Nggak percayakan bahwa santan bisa untuk memperpanjang. Ini adalah salah satu teknik yang paling populer digunakan dalam meningkatkan pertumbuhan rambut. Dengan melakukan perawatan menggunakan cara ini , rambut juga akan menjadi lebih lembut dan mengkilap. Bila dilakukan secara teratur, dapat terlihat hasil yang signifikan dalam pertumbuhan rambut. Lakukan proses ini tiga sampai empat kali dalam seminggu. Terapkan 300 hingga 500 ml santan ke kulit kepala dan rambut. Tutup rambut dengan handuk hangat dan diamkan selama 15 hingga 20 menit, bilas dengan air dingin.

Mungkin itu tips Cara Cepat Memanjangkan Rambut Secara Alami yang dapat kami berikan untuk anda.selamat mencoba dan mudah mudahan bermanfaat.


Cara Alami Membuat Rambut Tebal

Cara Alami Membuat Rambut Tebal

Mempertebal Rambut Dengan Henna

Untuk pertumbuhan rambut, cara tradisional yang efektif adalah dengan menggunakan henna setidaknya sekali dalam sebulan.
Henna juga bertindak sebagai conditioner. Buatlah pasta dari pacar dan air dan menerapkannya pada rambut Anda secara menyeluruh.
Cuci rambut dengan air hangat setelah 2-3 jam.
Untuk penggunaan henna pada rambut, akan gadis berikan pada artikel selanjutnya.

Mempertebal Rambut Dengan Lidah Buaya

Ambil seperempat cangkir gel lidah buaya segar dan menerapkannya pada akar dan kulit kepala selama sekitar satu jam dan kemudian mencucinya dengan air hangat.
Ini adalah bahan alam yang luar biasa untuk mendapatkan rambut yang tebal dan mengkilap.
Gel Aloe vera mungkin sudah tersedia di banyak toko, namun dengan memetik dari taman Anda sendiri tentunya akan lebih bagus dan murah.

Mempertebal Rambut Dengan putih telur

Cara ini cukup mudah dan murah untuk digunakan karena bahan ini tentunya banyak terdapat dalam lemari es Anda.
Pisahkan putih telur dari kuning telur dan kocok dengan sangat baik secara perlahan.
Terapkan pada rambut lembab selama satu jam dan kemudian bilas dengan menggunakan air dingin.
Gunakan sampo ringan untuk mencuci rambut Anda setelah perawatan dengan menggunakan putih telur ini.

Tips Mengatasi Rambut Rontok Kering Secara Alami

Rambut juga dapat dikatakan sebagai salah satu simbol kecantikan wanita dan ketampanan pria.
Pria yang memiliki gaya rambut yang menawan, rapi, halus dan wangi tentunya menjadi daya tarik tersendiri. Namun bagaimana jika rambut yang menjadi suatu kebanggaan dirundung masalah seperti kerontokan dan rambut kering hingga pada pria sampai mengalami kebotakan?? Rambut yang kering cenderung mudah rontok dan jumlah kerontokan rambut bisa dalam jumlah besar atau banyak.

Salah satunya rambut yang selalu menjadi pusat perhatian bagi wanita dan tentunya rambut adalah bagian dari anggota tubuh yang memerlukan perawatan khusus secara rutin layaknya anggota tubuh yang lain. Terkadang ada sebagaian dari wanita rela merogoh koceknya dalam-dalam hanya untuk perawatan tubuh, wajah dan rambut dengan harapan penampilan akan dirinya terkesan lebih menarik dan enak dipandang mata. sebelum mengetahui bagaimana cara merawat rambut yang kering dan mudah rontok, kenali terlebih dahulu penyebab dari rambut kering dan rontok

 Yang disebabkan oleh kemungkinan adanya kesalahan dalam perawatan rambut sehingga keindahan rambut menjadi berkurang,berikut penyebab dari rambut kering dan rontok,:

1. Rambut terkena pancaran langsung sinar matahari dalam kurun waktu yang cukup lama tanpa pelindung.

2. Cara mengeringkan rambut yang salah dan berlebihan. Misalnya menggunakan hair dryer ketika rambut masih dalam basah setelah keramas atau cara menyisir rambut yang berlebihan ketika rambut dalam keadaan kering atau basah.

3. Rambut yang diwarnai dalam waktu yang cukup lama hingga membuat akar rambut menjadi kian melemah dan mudah rapuh.

4. Penggunaan bahan kimia yang terdapat dalam bahan perawatan rambut yang berlebihan hingga diresap oleh akar rambut dan folikel rambut sehingga membuat rambut kekurangan nutrisi dan protein penting bagi kesehatan dan pertumbuhan rambut.

5. Penggunaan hair dryer dengan suhu yang terlalu panas dan jarak dengan rambut yang terlalu dekat.

6. Terlau sering atau jarang berkeramas hingga membuat rambut kehilangan keseimbangan.

7. Perubahan hormon tubuh yang tidak normal.

8. Pengaruh atau efek samping dari penggunaan obat-obatan tertentu.

9. Sedang mengidap suatu peyakit.

10. Menjalani proses pemulihan atau penyembuhan dari suatu jenis penyakit.

Berikut akan disajikan bagaiaman cara merawat rambut yang baik untuk mencegah rambut agar tidak kering dan mudah rontok, diantaranya :

Hentikan sejenak rambut dari tatanan salon

Jangan mengikat rambut saat tidur

Jangan keramas setiap hari

Jangan menggaruk kulit kepala saat keramas maupun saat terasa gatal dikulit kepala

Hindari berkeramas dengan air panas

Sisir rambut dengan baik dan benar

Gunakan shampoo dan conditioner atau pelembab rambut yang sesuai dengan jenis rambut

Gunakan masker rambut jika rambut dalam keadaan kering dan rusak yang cukup parah